Halaman

Doa Nabi Yunus


Berdoa merupakan salah satu ibadah yang sangat dianjurkan dan doa merupakan unsur paling penting dalam sebuah ibadah, bahkan juga inti dari ibadah tersebut sebagai contoh ibadah haji. Pada hakekatnya ibadah ialah ungkapan dari lahirnya kesadaran nurani atau perasaan hajat meminta pertolongan atau bantuan kepada Allah SWT.

https://mezzaverroes.blogspot.com/

Nabi Yunus merupakan Nabi untusan Allah yang pernah memanjatkan doa kepada Allah agar diberi jalan keluar dari kesulitan hidup dan sebagai bentuk taubatnya kepada Allah.


Dalam Al-Qur'an Surat Ghafir Ayat ke-60, Allah SWT memerintahkan kepada umat muslim untuk berdoa agar permohonannya dapat terkabul




وَقَالَ رَبُّكُمُ ادْعُوْنِيْٓ اَسْتَجِبْ لَكُمْ ۗاِنَّ الَّذِيْنَ يَسْتَكْبِرُوْنَ عَنْ عِبَادَتِيْ سَيَدْخُلُوْنَ جَهَنَّمَ دَاخِرِيْنَ


wa qāla rabbukumud’ụnī astajib lakum, innallażīna yastakbirụna ‘an ‘ibādatī sayadkhulụna jahannama dākhirīn


"Dan Tuhanmu berfirman, "Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Aku perkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang sombong tidak mau menyembahaKu akan masuk neraka Jahanam dalam keadaan hina dina." (QS. Gafir: 60).


Dalam sebuah keterangan Nabi Yunus pergi meninggalkan Kaum Ninawa dalam keadaan marah dengan menaiki sebuah kapal bersama pengikutnya, karena pada waktu tersebut Kaum Ninawa tidak mau diajak kejalan kebenaran yaitu beriman kepada Allah SWT. Akan tetapi didalam perjalanan diatas perahu Nabi Yunus harus dilempar ke laut setelah beberapa kali dilakukan undian. Sebab kapal yang dinaikinya kelebihan muatan dan hampir tenggelam.

Baca Juga: Doa Para Nabi


Selanjutnya, atas izin Allah SWT ia diselamatkan dengan ditelan oleh ikan yang sangat besar, tetapi tidak sampai menghancurkan daging beserta tulangnya.


Dalam Tafsir Ibu Katsir, Salim bin Abi al-Ja'd menjelaskan bahwa ikan besar tersebut ditelan lagi oleh ikan lainnya yang lebih besar sehingga keadaan gelapnya menjadi 2 kali lipat ditambah dengan kegelapan lautan. Nabi Yunus selama berada dalam perut ikan tersebut mendengar suara tasbih ikan-ikan besar dan ikan-ikan lainnya di lautan. Selama didalam perut ikan Nabi Yunus terus berdoa dan memohon ampun kepada Allah SWT atas semua dosa yang telah dilakukannnya, bacaan doa yang dipanjatkan Nabi Yunus di dalam perut ikan paus tersebut (QS Al Anbiya 21:87)


لَا إِلَٰهَ إِلَّا أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّي كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِينَ


lā ilāha illā anta sub-ḥānaka innī kuntu minaẓ-ẓālimīn


"Tidak ada tuhan selain Engkau, Mahasuci Engkau. Sungguh, aku termasuk orang-orang yang zalim."

dan juga menurut tafsir Kemenag Nabi Yunus menyadari atas semua khilafnya yang telah dilakukannya dan tidak sabar dalam menghadapi kaumnya, yang tidak mengikuti apa yng sudah didakwahnya untuk meyakini Allah sebagai Tuhannya.



Pelajaran yang bisa diambil hikmatnya adalah setiap kita mendapat musibah jangan lupa untuk memohon taubat dan memohon pertolongan kepada Allah SWT, seperti apa yang telah dilakukan oleh Nabi Yunus As


Belum ada Komentar untuk "Doa Nabi Yunus "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel